Barito Utara

Pj Bupati Barito Utara Dorong Pengembangan Pariwisata

Muara Teweh – Pejabat (Pj) Bupati Barito Utara Drs. Muhlis menghadiri Pengukuhan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwidis) sekaligus Pembukaan Sosialisasi Sadar Wisata dan Gerakan Aksi Sapta Pesona Desa Luwe Hulu, Kecamatan Lahei Barat, Rabu (25/10/2023).

Pada kesempatan tersebut, Pj Bupati menyampaikan bahwa pemerintah diarahkan pada pengembangan potensi pariwisata yang diharapkan mampu mendorong pertumbuhan ekonomi, meningkatkan pendapatan daerah, memberdayakan perekonomian rakyat, memperluas lapangan kerja dan kesempatan berusaha, serta meningkatkan kesejahteraan warga masyarakat.

Kata Muhlis, gerakan sadar wisata dan sapta pesona merupakan sebuah aksi penting yang mendorong kesadaran masyarakat untuk menerapkan sapta pesona guna mendukung pengembangan objek wisata daerah.

Ia berharap pokdarwis yang telah terbentuk dapat berkontribusi kepada masyarakat agar keberadaan objek wisata mampu memberikan nilai manfaat bagi peningkatan taraf hidup dan kesejahteraan sehingga sektor pariwisata dapat menekan angka kemiskinan.

“Harapanya sektor pariwisata ini dapat dimanfaatkan sebagai salah satu pengerak ekonomi rakyat serta mampu memberikan manfaat secara luas untuk masyarakat,”ungkapnya.

Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Olahraga, Hj. Anisa Cahyawati menyatakan pariwisata merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan daya tarik wisatawan,” Serta agar dapat meningkatkan perekonomian masyarakat kedepannya,” katanya.

Back to top button