
Ribuan Rumah dan Fasilitas Umum Terendam di Montallat Barito Utara, Berikut Data Lengkapnya
Muara Teweh – Banjir akibat tingginya debit air Sungai Barito menggenangi sejumlah wilayah di Kecamatan Montallat, Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah, pada beberapa hari terakhir.
Beberapa desa dan kelurahan terdampak, dengan ribuan rumah dan fasilitas umum terendam air. Meskipun demikian, hingga saat ini tidak ada korban jiwa yang dilaporkan.
Kapolsek Montallat, IPDA Komar, bersama jajaran Pemerintah setempat, terus melakukan pemantauan intensif terhadap situasi terkini di lapangan.
“Kita mengumpulkan bahan keterangan via handphone, juga pada jaringan yang dimiliki terkait kondisi air sungai Barito, cuaca dan juga curah hujan,” ujar Komar dalam keteranganya, Selasa (22/4/2025).
Kapolsek menuturkan pihaknya juga terus melakukan koordinasi dengan pihak terkait untuk membantu masyarakat yang terdampak, baik dalam hal evakuasi maupun penyediaan bantuan darurat.
“Tetap waspada terhadap potensi hujan lebat dan kenaikan debit air di sungai Barito yang dapat memperburuk kondisi banjir,” imbau Komar kepada masyarakat di wilayahnya.
Berikut Daftar Wilayah Terdampak Banjir di Kecamatan Montallat:
- Kelurahan Montallat I
- Jumlah rumah terdampak: 15 buah
- Fasilitas umum terdampak: Rumah ibadah 1 buah, Sekolah 1 buah, Pustu 1 buah, Perkantoran 2 buah
- Ketinggian air: Jalan 260 cm, Rumah 110 cm
- Kelurahan Montallat II
- Jumlah rumah terdampak: 410 buah
- Fasilitas umum terdampak: Rumah ibadah 4 buah, Sekolah 5 buah, Pustu 1 buah, Pasar 1 buah, Perkantoran 3 buah
- Ketinggian air: Jalan 16 cm, Rumah 50 cm
- Kelurahan Tumpung Laung I
- Jumlah rumah terdampak: 780 buah
- Fasilitas umum terdampak: Rumah ibadah 7 buah, Sekolah 9 buah, Pustu 1 buah, Perkantoran 2 buah
- Ketinggian air: Jalan 180 cm, Rumah 80 cm
- Kelurahan Tumpung Laung II
- Jumlah rumah terdampak: 970 buah
- Fasilitas umum terdampak: Rumah ibadah 12 buah, Sekolah 14 buah, Perkantoran 3 buah
- Ketinggian air: Jalan 150 cm, Rumah 40 cm
- Desa Pepas
- Jumlah rumah terdampak: 590 buah
- Fasilitas umum terdampak: Rumah ibadah 6 buah, Sekolah 7 buah, Pustu 1 buah, Perkantoran 4 buah
- Ketinggian air: Jalan 180 cm, Rumah 60 cm
- Desa Sikan
- Jumlah rumah terdampak: 475 buah
- Fasilitas umum terdampak: Rumah ibadah 5 buah, Sekolah 4 buah, Pustu 1 buah, Perkantoran 2 buah
- Ketinggian air: Jalan 130 cm, Rumah 40 cm
- Desa Rubei
- Jumlah rumah terdampak: 90 buah
- Fasilitas umum terdampak: Rumah ibadah 2 buah, Sekolah 1 buah, Pustu 1 buah, WC umum 6 buah, Perkantoran 2 buah
- Ketinggian air: Jalan 200 cm, Rumah 120 cm
- Desa Ruji
- Jumlah rumah terdampak: 150 buah
- Fasilitas umum terdampak: Rumah ibadah 3 buah, Sekolah 3 buah, Pustu 1 buah, Pos Yandu 1 buah, WC umum 1 buah, Perkantoran 1 buah
- Ketinggian air: Jalan 120 cm, Rumah 60 cm
- Desa Paring Lahung
- Jumlah rumah terdampak: 410 buah
- Fasilitas umum terdampak: Rumah ibadah 3 buah, Sekolah 2 buah, Pustu 1 buah, Perkantoran 3 buah
- Ketinggian air: Jalan 120 cm, Rumah 70 cm
- Desa Kemawen
- Jumlah rumah terdampak: 115 buah
- Fasilitas umum terdampak: Rumah ibadah 3 buah, Sekolah 1 buah, Pustu 1 buah, Perkantoran 1 buah
- Ketinggian air: Jalan 60 cm, Rumah 30 cm.(man)