Pj Bupati Barito Utara Apresiasi Keberagaman Masyarakat
Muara Teweh – Pejabat (Pj) Bupati Barito Utara, Drs. Muhlis, mengapresiasi keberagaman masyarakat di Kabupaten Barito Utara. Hal ini disampaikannya saat menerima audiensi dari Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Barito Utara di Rumah Jabatan di Muara Teweh.
“Saya mengapresiasi kepada seluruh masyarakat yang menjaga kondusivitas serta kerukunan umat baik beragama, bersuku, budaya mengingat Kabupaten Barito Utara memiliki masyarakat yang latar belakang berbeda,” kata Muhlis, Rabu (29/11/2023).
Muhlis mengatakan, masyarakat Barito Utara tidak hanya ditinggali asli suku Dayak, tetapi banyak terdapat suku, ras, budaya dan agama yang berbeda dari berbagai wilayah Di Indonesia. Namun, tetap dapat bersatu dan menjalin persaudaraan yang erat.
“Ini membuktikan Barito Utara merupakan salah satu daerah yang menjunjung tinggi toleransi antar masyarakat sesuai dengan semboyan Bhineka Tunggal Ika,” bebernya.
Pj Bupati berharap, FPK dapat terus berperan aktif dalam menjaga kerukunan dan toleransi antar masyarakat.
FPK juga diharapkan dapat menjadi wadah untuk mempertemukan dan menyatukan berbagai suku, ras, budaya, dan agama yang ada di Kabupaten Barito Utara.
“Saya berharap FPK dapat terus berkontribusi dalam menjaga kebhinekaan di Kabupaten Barito Utara,” pungkasnya.(mar)