Nasional

Banjarbaru Siapkan 27 Titik Kantong Parkir Jemaah Haul Abah Guru Sekumpul

Banjarbaru – Pemerintah Kota (Pemkot) Banjarbaru, Kalimantan Selatan, menyiapkan 27 titik kantong parkir untuk menyambut kedatangan jemaah Haul ke-19 Abah Guru Sekumpul yang akan digelar pada Minggu, 14 Januari 2024.

Wali Kota Banjarbaru, H. M. Aditya Mufti Ariffin mengatakan, titik kantong parkir tersebut tersebar di berbagai lokasi di wilayah Kota Banjarbaru. Lokasi-lokasi tersebut di antaranya Lapangan Murjani, Gedung Bina Satria, Kantor Badan Pertanahan Negara Kota Banjarbaru dan Kantor Badan Standarisasi Instrumen Pertanian Kalsel.

Selain itu, Kantor Badan Standarisasi dan Pelayanan Jasa Industri Banjarbaru, Kantor Disdukcapil Kalsel, Kantor Dinas ESDM Kalsel, Kantor Balai Konservasi SDA Kalsel, Kantor BKD Kalsel, Kantor Dinas Koperasi UMKM Kalsel, Kantor UPPD Samsat Banjarbaru, Kantor BPPRD Banjarbaru, Kantor Dinas Perdagangan Banjarbaru, Kantor Disporabudpat Banjarbaru,

Dan juga Kantor Dinas PMPTSP Banjarbaru, Kantor Bappeda Banjarbaru, Kantor Diskominfo Banjarbaru, Kantor Disdukcapil Banjarbaru, Kantor Kecamatan Banjarbaru Utara, Kantor POS Indonesia Kota Banjarbaru, Kantor PTAM Intan Banjar, Kantor Koperasi Karya Tita Lestari, SMK Telkom, Cafe Cinnamon serta Cafe Soccotra.

“Titik kantong parkir ini kami siapkan untuk memudahkan jemaah yang datang dengan kendaraan pribadi. Kami juga bekerja sama dengan Pemprov Kalsel, Perusahaan Swasta serta pengusaha Cafe di wilayah Jantung Kota Banjarbaru,” kata Aditya, Jumat (12/1/2024).

Selain menyiapkan kantong parkir, Pemkot Banjarbaru juga menyiapkan posko kesehatan dan dapur umum untuk melayani jemaah Haul Abah Guru Sekumpul. Posko kesehatan tersebar di Kelurahan Sungai Ulin, Rumah Sakit Almansyur, Rumah Sakit Permata Husada, RSD Idaman Banjarbaru, Puskesmas Sungai Ulin, Lapangan Murjani dan Sekretariat Kesehatan tepatnya di Kantor Dekranasda Banjarbaru.

“Jadi posko kesehatan mobile ini akan berkeliling apabila ada jemaah mengalami keluhan kesehatan. Apabila butuh penanganan khusus, baru dirujuk ke rumah sakit terdekat,” jelas Aditya.

Sementara itu, dapur umum akan didirikan di Lapangan Murjani yang akan menyediakan 1000 lebih nasi siap saji, bubur kacang dan roti. Di lokasi ini juga akan dilengkapi dengan tenda sebagai rest area serta toilet.

Untuk mengantisipasi penumpukan jemaah, Pemko Banjarbaru juga akan mengaktifkan seluruh videtron yang ada di Banjarbaru yang akan menayangkan siaran langsung Haul ke-19 Abah Guru Sekumpul.

Dari Lapangan Murjani, jemaah dapat memanfaatkan fasilitas bus secara gratis untuk menuju wilayah Sekumpul, Martapura. Dalam hal ini Dinas Perhubungan Kota Banjarbaru mengoperasionalkan 9 unit armada bus dalam pelaksanaan hari H nantinya.

Bagi jemaah yang berasal dari wilayah yang cukup jauh dan harus mencari penginapan lebih dulu, tidak perlu takut. Sebab ada Masjid dan Sekolah di wilayah Banjarbaru yang memfasilitasi tempat penginapan sementara. Yakni di Masjid Al-Falah, tepatnya di depan Q Mall Banjarbaru dan Sekolah Qardhan Hasanah Banjarbaru.

Aditya berharap, dengan persiapan yang matang, pelaksanaan Haul ke-19 Abah Guru Sekumpul dapat berjalan lancar dan sukses.

Back to top button