Nasional

Berenang di Sungai Martapura, Relawan Damkar Tenggelam

Banjarmasin – Arif Wirayudha Rahman, pemuda berusia 22 tahun asal Banjarmasin, Kalimantan Selatan, meninggal dunia setelah tenggelam di Sungai Martapura, Senin (29/1/2024).

Yuda, sapaan akrabnya, merupakan anggota relawan pemadam kebakaran (Damkar) Malataba Banjarmasin. Ia tenggelam saat sedang membersihkan selang bersama rekan-rekannya di pinggir Sungai Martapura dekat Masjid Raya Sabilal Muhtadin.

Menurut keterangan saksi, korban sempat mengajak rekan-rekannya untuk berenang bersama setelah selesai membersihkan selang. Namun, ajakan itu ditolak oleh sebagian besar rekan karena saat itu aliran Sungai Martapura sedang dalam kondisi deras.

“Jangan dulu, karena arus airnya lagi deras. Tanpa banyak omong langsung nyebur,” ucap rekan korban, Fadli.

Korban pun tetap berenang ke tengah sungai. Namun, ia tak menyadari bahwa arus sungai sedang deras dan terbawa arus hingga akhirnya tenggelam.

Pencarian korban langsung dilakukan oleh rekan-rekannya dan petugas gabungan dari Basarnas, BPBD, dan TNI/Polri. Setelah lebih dua jam melakukan penyisiran, jasadnya akhirnya ditemukan sekitar 10 meter dari titik ia tenggelam.

“Satu kali turun setelah kita rehat Magrib. Alhamdulillah langsung ditemukan,” ungkap Zainal, relawan Water Rescue.

Jasad korban kemudian dibawa ke ruang pemulasaran jenazah Rumah Sakit Umum Daerah Ulin Banjarmasin sebelum dibawa ke rumah duka.

Back to top button