DPRD Barito Utara

Politisi Ini Desak Pangkalan dan Pengecer LPG 3 Kg di Barito Utara Taat pada Harga HET

Muara Teweh – Menghadapi bulan Ramadhan, Anggota DPRD Barito Utara, Gun Sriwitanto, meminta agar para pangkalan dan pengecer di daerah tersebut, tetap menjual gas bersubsidi sesuai dengan harga HET (Harga Eceran Tertinggi) yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

Mahal dan langkanya LPG 3 Kg sudah menjadi keluhan sejumlah warga, terutama mereka yang mengandalkan gas tersebut untuk kebutuhan sehari-hari.

“Kelangkaan gas bersubsidi LPG 3 Kg jangan sampai membebani masyarakat yang memang layak menerima bantuan. Apalagi bagi saudara kita akan menjalani ibadah bulan Ramadan, gas LPG 3 Kg sangat dibutuhkan ketersediaannya,” kata legislator PPP itu, Selasa (25/05/2025).

Gun Sriwitanto menekankan ketegasan dari pihak-pihak terkait, agar gas bersubsidi 3 Kg dapat tepat sasaran dan sampai kepada masyarakat yang berhak.

“Pemkab dan DPRD Barito Utara sudah beberapa kali melakukan teguran dan sosialisasi, bahkan mengadakan RDP dengan agen, namun harga LPG 3 Kg bersubsidi tetap tidak stabil hingga saat ini,” sebutnya.(iis)

Back to top button