Pemkab Barito Utara

Asisten I Setda Tutup Kejuaraan Bulu Tangkis Pj Bupati Cup 2024 di GOR Panglima Batur

Muara Teweh – Pemerintah Kabupaten Barito Utara, diwakili oleh Asisten I Setda, Eveready Noor, menutup Kejuaraan Bulutangkis Pj Bupati Cup Tahun 2024 di GOR Panglima Batur, Sabtu (7/9/2024). Acara ini dihadiri oleh unsur FKPD, Kepala Perangkat Daerah, perbankan, serta undangan terkait lainnya.

Dalam sambutannya yang dibacakan oleh Eveready Noor, Pj Bupati Barito Utara, Drs. Muhlis, menyampaikan apresiasi kepada panitia atas persiapan dan pelaksanaan acara yang aman dan lancar.

Ia berharap PBSI Kabupaten Barito Utara terus melakukan fasilitasi dan pembinaan terhadap atlet bulutangkis, serta mempromosikan klub-klub bulutangkis di tingkat daerah, nasional, dan internasional.

“Harapan kita, olahraga bulutangkis di Kabupaten Barito Utara semakin berkembang dan bisa masuk ke jajaran tim nasional bulutangkis Indonesia,” ujar Eveready.

Eveready juga mengucapkan selamat kepada semua atlet yang meraih juara. Ia menekankan bahwa kejuaraan ini bukan hanya soal medali atau trofi, tetapi juga tentang semangat kompetisi, kerja keras, dan persahabatan.

“Bagi yang belum meraih juara, jangan berkecil hati. Jadikan pengalaman ini sebagai motivasi untuk lebih baik ke depan. Tetap jaga kekompakan dan junjung tinggi sportifitas,” pungkasnya. (man)

Back to top button