
Bupati Tinjau RSUD Muara Teweh, Tegaskan Komitmen Peningkatan Pelayanan Kesehatan
SUDUT KALTENG, Muara Teweh – Bupati Barito Utara, H. Shalahuddin, melakukan kunjungan kerja ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Muara Teweh. Bupati komitmen untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat.
Shalahuddin meninjau langsung berbagai fasilitas dan layanan yang tersedia di RSUD Muara Teweh. Ia juga berdialog dengan pasien dan tenaga kesehatan untuk mendengarkan secara langsung kebutuhan serta kendala yang dihadapi dalam pelayanan medis.
“Saya berharap seluruh fasilitas di RSUD ini dapat dimanfaatkan secara optimal untuk meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Pemerintah daerah berkomitmen penuh untuk mendukung kemajuan sektor kesehatan di Barito Utara,” ucapnya, Senin (13/10/2025).
Bupati menegaskan bahwa rumah sakit ini harus menjadi contoh bagi fasilitas kesehatan lainnya di wilayah Barito Utara.
“RSUD Muara Teweh sebagai rumah sakit rujukan utama harus mampu memberikan pelayanan terbaik. Ini merupakan bagian dari upaya nyata kami dalam memastikan seluruh masyarakat merasakan manfaat dari pembangunan yang dilakukan pemerintah daerah,” katanya.
Wakil Bupati Barito Utara, Felix Sonadie Y. Tingan, menyampaikan bahwa Pemkab akan terus berupaya meningkatkan mutu layanan kesehatan, tidak hanya di RSUD Muara Teweh, tetapi juga di seluruh fasilitas kesehatan di kabupaten ini.
“Kami akan terus berbenah dan memberikan dukungan untuk kemajuan sektor kesehatan. Kesehatan masyarakat prioritas utama dalam pembangunan Barito Utara ke depan,” tegasnya.(iis)