Festival Tandak Intan Kunci Pembentukan Karakter Generasi Muda
SUDUT KALTENG, Muara Teweh – Anggota DPRD Barito Utara, Naruk Saritani, yang turut hadir dalam pembukaan festival Tandak Intan, menyambut gembira antusiasme masyarakat dan peserta.
Pembukaan ini berlangsung meriah dengan partisipasi aktif dari peserta yang datang dari berbagai kabupaten dan kota se-Kalimantan Tengah.
Naruk menyebut, Festival Tandak Intan Kaharingan adalah sarana bagi Budaya Kaharingan agar tetap hidup dan lestari dari generasi ke generasi.
​“Kehadiran peserta dari berbagai daerah menunjukkan bahwa warisan leluhur ini terus berkembang dan menjadi bagian integral dari identitas Kalimantan Tengah,” kata legislator PDI-Perjuangan itu, Selasa (25/11/2025).
Naruk berharap festival ini dapat melahirkan talenta-talenta baru yang mampu membawa nilai-nilai luhur Kaharingan ke tingkat yang lebih luas, sekaligus menjadi momentum penguatan persatuan di tengah keberagaman masyarakat Barito Utara.
​“Dukungan upaya pelestarian budaya ini akan terus diperkuat, karena budaya adalah akar dari karakter dan moralitas bangsa,” tuturnya.
Ketua Umum Lembaga Pengembangan Tandak Intan Kaharingan (LPT-IK) Pusat, Parada LKDR, menyatakan nilai-nilai luhur dalam Kitab Penuntun harus terus diajarkan dan diamalkan.
Ia menegaskan tema “Kolaborasi Harmoni Mewujudkan Kalteng Berkah dan Bermartabat” bertujuan untuk meneguhkan kearifan lokal dan mempererat kanyang hantei (persaudaraan).(iis)
















































