
Saleh Tanggapi Serius Namanya Masuk Bursa dalam Polling Kita
SUDUT KALTENG, Muara Teweh – Pasca diskualifikasi kedua pasangan calon oleh Mahkamah Konstitusi (MK), Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Barito Utara memasuki babak baru. Berbagai nama dan figur mulai ramai diperbincangkan oleh masyarakat dan media sosial sebagai potensi kandidat.
Dilansir dari pollingkita.com yang berjudul “Siapa Calon Bupati dan Wakil Bupati Barito Utara Pasca Putusan MK”, salah satu nama yang muncul adalah Saleh Purwanto, seorang aktivis organisasi dan politisi dari Partai Amanat Nasional (PAN) Barito Utara.
Saat dikonfirmasi mengenai hal tersebut, ia pun menanggapi dengan santai namun serius. Menurutnya, jika namanya termasuk dalam daftar, kemungkinan hal itu disebabkan oleh keaktifannya di berbagai organisasi selama ini.
“Saya mengucapkan alhamdulillah, dan tentunya sebagai politisi, saya siap jika memang ada garis jalannya sebagai kader PAN, di posisi apa pun tentunya,” ucap Saleh, Senin (18/5/2025), sore.
Ia menambahkan, sebagai kader partai, dirinya harus siap apabila mendapatkan penugasan, disamping memang setiap individu di semua kalangan pasti memiliki niat masing-masing.
“Semua orang tentunya punya niat ya, meski tak semua untuk menuju ke level jabatan seperti Bupati, atau Wakil Bupati atau apapun bidangnya,” jelas Saleh.
Kendati demikian, sambung pria yang dikenal dengan nama SHP ini menyayangkan adanya pandangan skeptis atau ketakutan untuk berpikir maju. Menurutnya, kondisi ekonomi sering kali menjadi penghalang utama yang membuat seseorang merasa takut dan tidak memiliki motivasi untuk berbuat lebih.
Oleh karena itu, SHP menyatakan bahwa dirinya mewakili anak muda yang mungkin tidak seberuntung secara ekonomi. Ia menegaskan kesiapannya untuk berkiprah, meskipun masyarakat dan dinamika politik masih cenderung menempatkan seseorang berdasarkan kedudukan dan kondisi finansial.
“Sebagai anak muda, saya siap jika partai memberikan penugasan. Tentu saja, saya juga siap dengan berbagai program jika dipercaya oleh partai di masa depan. Ya, siapa tahu bagaimana nasib seseorang nanti,” ungkapnya penuh motivasi.
Lebih lanjut, SHP berpendapat bahwa secara pribadi, setiap orang sebenarnya memiliki potensi untuk menjadi pemimpin. Akan tetapi, banyak yang belum memiliki kesiapan dalam hal program. Menurutnya, seorang pemimpin harus berpikir lebih keras, terutama ketika diamanahkan tugas dan jabatan untuk memajukan daerahnya melalui berbagai terobosan.
“Saya mewakili seluruh anak muda Barito Utara, mari kita terus bersemangat dan percaya diri sambil terus memperbaiki diri untuk maju dan berkiprah di bidang apapun, termasuk menjadi Kepala Desa atau posisi lainnya di masa depan,” tandasnya. (*)