Barito UtaraPolitik

Sahabat Gogo Salurkan Bantuan Korban Kebakaran di Desa Nihan Hilir

Muara Teweh– Sahabat Haji Gogo Purman Jaya, tanpa ragu menunjukkan kepeduliannya kepada warga yang terdampak musibah kebakaran di Jalan Negara Km. 18, Desa Nihan Hilir, Kecamatan Lahei Barat, Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah (Kalteng).

Bantuan tersebut berupa sembako langsung diantarkan kepada korban yang rumahnya terbakar milik Suhar pada Kamis (18/7/2024) malam.

Tim Sahabat Gogo bergerak cepat untuk meringankan beban Suhar dan keluarganya.

“Alhamdulillah, bantuan untuk korban kebakaran atas nama Pak Suhar/Ateng Desa Nihan Hilir Km. 18 sudah diserahkan dari Pak Haji Gogo Purman Jaya. S.Sos,” kata H. Nurul Anwar, tim Sahabat Gogo, pada Sabtu (20/7/2024).

Bantuan tersebut diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari Suhar dan keluarganya. Sahabat Gogo juga menyampaikan rasa prihatin yang mendalam atas musibah yang menimpa Suhar.

Lebih lanjut, tim Sahabat Gogo menyampaikan rasa simpati dan dukungan moral kepada Suhar.

Suhar sendiri merasa terharu dan berterima kasih atas bantuan dan kepedulian yang ditunjukkan oleh Sahabat Haji Gogo Purman Jaya.

Sahabat Haji Gogo Purman Jaya juga memberikan motivasi dan semangat agar Suhar dapat bangkit kembali dari musibah ini. (iis)

Back to top button