KaltengPeristiwa

Ibu Rumah Tangga di Kobar Nekat Akhiri Hidup karena Depresi Tak Kunjung Sembuh

Pangkalan Bun – Diduga depresi penyakitnya tak kunjung sembuh, seorang Ibu Rumah Tangga warga Kelurahan Madurejo, Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), ditemukan gantung diri di rumahnya, Selasa (25/2/2025).

Korban tewas gantung diri pertama kali ditemukan oleh sang suami.

Kapolres Kobar AKBP Yusfandi Usman mengatakan peristiwa tersebut pertama kali diketahui oleh suami korban. Saat pulang ke rumah, suami korban melihat tidak ada kopi di dapur.

“Kemudian, saksi menuju kamar dan ditemukan korban sudah dalam keadaan gantung diri dan tidak bernafas (meninggal dunia),” katanya.

Dikatakan Kapolres, korban ditemukan meninggal dunia akibat gantung diri sekitar Pukul 06.20 WIB.

Menurut keterangan sang suami, korban memiliki riwayat penyakit paru yang tidak kunjung sembuh meskipun sudah berobat ke berbagai tempat. Hal ini menyebabkan korban mengalami depresi.

Personel piket SPKT Polres Kobar telah mendatangi TKP dan mengamankan lokasi kejadian untuk dilakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Selain itu, petugas juga mencari keterangan dari saksi-saksi di sekitar TKP.

“Jenazah korban dibawa ke RSUD Sultan Imanudin Pangkalan Bun untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut,” ungkap Kapolres.(man)

Back to top button